Recent Posts

free counters

Senin, 24 September 2012

Miniature Circuit Breaker (MCB)


Sebenernya apa sih MCB itu? apa pula bedanya dengan alat pengaman yang lain? Nah, biar clear.. yuk kita bahas masalah pengaman ini..
Miniature Circuit Breaker atau yang sering disingkat dengan MCB merupakan alat pengaman sistem instalasi listrik terhadap over load / beban lebih atau juga untuk short circuit / hubung pendek.

Sedangkan fungsi dasar dari MCB sendiri adalah sebagai “sensor” sekaligus “aktuator“. MCB  bekerja dengan cara mendeteksi fault condition / gangguan dan selanjutnya memutuskan hubungan listrik secara kontinyu dengan maksud untuk mengamankan sistem dari gangguan. Tidak seperti fuse atau sekring yang beroperasi sekali dan kemudian harus diganti lagi, MCB dapat direset (baik secara manual maupun otomatis) apabila fault condition telah teratasi.
MCB 3 pole digunakan untuk menyuplai beban 3 fasa. MCB merk siemens ini mempunyai rating 10 A
MCB 3 pole digunakan untuk menyuplai beban 3 fasa. MCB merk siemens ini mempunyai rating 10 A
Dari penjelasan gambar diatas, apa sih yang dimaksud rating 10A? ya, (anda pinter banget) hihi… yang dimaksud rating 10A yaitu besar arus maksimal yang diizinkan adalah sebesar 10 Ampere..  Sebenernya kalo diperbesar lagi tu gambar akan terlihat tipe MCB, C10. Nah, kok harus C? kok bukan M atau P gt? apa tipe itu yang nentuin pabriknya? eh, ternyata bukan, emang ada standard-nya.. pengen tau standard penamaan tipe MCB? ini dia tabelnya..

Tabel standard penamaan tipe rating MCB (Klik untuk memperbesar)
Pengen tau lebih jelas dalemannya MCB itu kayak gimana? berikut adalah desain daleman MCB untuk rating 10A.

Miniature Circuit Breaker (bila di belah)
Keterangan gambar:
  1. Actuator lever : digunakan untuk melakukan reset secara manual (layaknya saklar), selain itu juga digunakan untuk menunjukkan status pemutus arus (aktif/tidak).
  2. Actuator mechanism
  3. Contacts
  4. Terminal
  5. Bimetallic strips
  6. Calibration screw
  7. Selenoid
  8. Arc divider/extinguisher
Perlu di ingat sekali lagi bahwa MCB bekerja dengan mendeteksi arus, bukan tegangan. see ya on the next post.. :D

0 komentar:

Posting Komentar

Recent Posts

Recent Comments